Deretan Baju Lebaran Terbaru Tahun 2022 Ini, Siap Meriahkan Lebaranmu Nanti!

BL 4

Lebaran sebentar lagi nih Sahabat Laysander. Kalian sudah beli baju lebaran belum nih? Selain tradisi maaf-maafan, lebaran juga menjadi salah satu ajang memperkuat tali silaturahmi antar kerabat dengan berkunjung ke rumah-rumah. Nah, supaya tampilan kalian semakin kece, maka gak jarang juga nih diperlukan baju lebaran baru untuk menunjang penampilan kalian.

Supaya baju lebaran kalian bisa tetap up to date dan lebaran terasa semakin meriah, berikut ini Laysander akan memberikan rekomendasi baju-baju lebaran model apa saja yang hits di tahun 2022, terus bisa dibuat pakai mesin printing kain ga yaa? Yuk, simak!

Baju Lebaran Perempuan

Dress Lace & Tile

Ingin tampil elegan dan cantik saat lebaran nanti? Dress Lace & Tile ini sedang populer banget, loh. Biasanya Dress Lace & Tile ini hadir dalam model bahan yang bertumpuk dan menampilkan kesan mewah karena transparan dan mengembang. Selain dikoleksi secara pribadi, banyak juga loh yang menjadikan Dress Lace & Tile ini sebagai seragam baju lebaran keluarga yang kece.

Baca Juga: Cuan Menjanjikan, Jenis Bahan Kerudung Print Ini Jadi Incaran

BL 1

Dress Pompom

Siapa yang langsung merasa gemes saat mendengar namanya? Yup, dress pompom juga menjadi salah satu baju lebaran yang banyak dicari di tahun 2022 ini nih Sahabat Laysander. Biasanya dress pompom ini hadir dengan lengan yang besar seperti balon lalu memiliki detail pompom bertekstur tapi tidak timbul. Selain itu, dress pompom ini juga biasanya hadir dengan model kerah berbentuk shanghai dan ada kancing di bagian dadanya. Wah, tertarik ingin menggunakannya juga saat lebaran nanti?

BL 2

Dress Silk

Seakan tidak pernah lengkang oleh zaman, tahun ini dress dari bahan silk juga masih diminati oleh banyak orang loh. Bahan yang licin dan mengkilap, membuat kesan dress yang satu ini menjadi elegan dan cantik saat digunakan. Tidak hanya itu, bahannya yang jatuh, juga dianggap bisa mengikuti bentuk tubuh kita dengan baik. Dress silk ini hadir dalam beragam motif menarik ataupun warna polos yang bisa kalian pilih sesuai dengan selera.

BL 3

Hijab Model Lesti

Salah satu item yang populer menjadi pelengkap baju lebaran tahun ini ialah Hijab Model Lesti. Kenapa disebut Hijab Model Lesti? Karena hijab ini dipopulerkan oleh Lesti Kejora, penyanyi dangdut yang saat ini namanya tengah bersinar. Biasanya Lesti menggunakan dua jenis hijab yaitu segi empat dan pashmina.

Untuk pashmina, biasanya lesti membentuknya menjadi layer bertumpuk dengan satu sisi yang dibiarkan menjuntai. Tapi untuk hijab segi empat, biasanya lesti hanya mengikatkan kedua ujung kerudung ke belakang seperti pemakaian pada umumnya. Bahan yang biasa digunakan adalah Arabian Voal yang mudah dibentuk.

BL 4

Baju Lebaran Pria

Baju Koko Wayang

Bukan hanya untuk perempuan, tahun ini baju lebaran yang populer juga diramaikan oleh baju koko wayang untuk pria, loh. Baju koko wayang ini biasanya dibuat dari bahan Katun India yang halus. Selain itu, baju koko ini memiliki motif wayang pada beberapa bagian bahannya.

Baca Juga: Apa Saja yang Bisa Dihasilkan Printer Kain?

Baju koko wayang ini juga tersedia dalam berbagai warna yang bisa kalian pilih dan dilengkapi leher model shanghai yang mencirikan sebuah baju koko. Baju koko wayang ini banyak dijual dengan model lengan panjang maupun lengan pendek. Wah, unik banget ya?

BL 5

Baju Koko Kurta

Ingin tampil ala-ala pria Pakistan yang ganteng dan kece? Baju koko kurta ini bisa kalian jadikan salah satu opsi, loh. Bahannya ringan dan mudah menyerap keringat, pastinya nyaman banget untuk kalian gunakan saat silaturahmin ke rumah kerabat. Biasanya baju koko kurta ini hadir dalam bentuk lengan pendek maupun lengan panjang ya. Ukuran baju kokonya pun sedikit lebih panjang menyerupai tunik wanita. Kamu bisa memadukannya dengan celana jeans  atau chino kesayanganmu biar semakin kece.

BL 6

Itu dia beberapa inspirasi baju lebaran yang bisa kalian gunakan di tahun 2022 ini. Manakah yang jadi favoritmu? Jangan lupa untuk selalu membeli pakaian yang nyaman untuk kamu gunakan ya. Jika kalian ingin berdiskusi seputar bahan atau peralatan yang bisa kalian gunakan untuk membuka bisnis baju lebaran, jangan ragu langsung hubungi tim Laysander melalui WhatsApp di sini yaa.

Baca Juga: 5 Jenis Tinta Printing Kain, Sudah Kenal Semuanya?

Alamat

Jalan Pahlawan Seribu
Ruko Golden Boulevard R 21
BSD City - Tangerang
Indonesia

Service Center:

- Bandung   - Lombok   - Surabaya   - Yogyakarta   - Medan   - Jambi

Hubungi Kami

TELP: 021 5316 1450
Whatsapp: 0812 9757 5570

Sosial Media