Mengenal Transfer Paper Untuk Printing Kain

Ilustrasi Artikel WP transfer paper

Sahabat Laysander, kami sudah beberapa kali membahas mengenai usaha printing kain ya, sudah baca? Kalau dulu mayoritas menggunakan teknik sablon, saat ini sudah berkembang pula menjadi digital printing sublimasi dan direct. Berkembangnya teknik ini memungkinkan kita mencetak dengan lebih bervariasi dan tanpa minimum quantity.

Nah, bicara soal digital printing sublimasi, perlu ada beberapa tahapan yang dilalui ya sampai jadi kain yang siap digunakan untuk berbagai kebutuhan. Mesin digital printing sublimasi pada proses mencetaknya perlu menggunakan transfer paper. Transfer paper ini menjadi bahan penting dalam mencetak kain dengan metode sublim karena fungsinya sebagai "perantara" gambar ke kain.

Jadi design yang sudah disiapkan akan dicetak dari mesin digital printing ke transfer paper tersebut. Setelahnya barulah dipanaskan menggunakan mesin heater roll untuk memindahkannya ke kain dengan kandungan polyester.

Baca juga: Apa Bisa Printer Sublimasi Cetak di Media Katun?

Metode mencetak dengan menggunakan printer sublimasi dan transfer paper ini tentu memiliki beberapa keunggulan ya, Sahabat Laysander. Misalnya saja dapat membuat desain penuh di seluruh bahan kain yang digunakan. Jika menggunakan sablon, ukuran design terbatas pada ukuran screen-nya nih. Selain itu, pembuatan kain sablon dalam banyak variasi lebih mudah dilakukan karena dapat mencetak dengan desain yang berbeda-beda. Pilihan warna yang disediakan di dalam printer ini juga sangat banyak dan tidak terbatas, sehingga Sahabat Laysander dapat lebih berkreasi. Terakhir, proses pengerjaan dan pengeringannya yang cepat juga tentunya menjadi kelebihan karena dapat menghemat waktu Anda.

Tentunya untuk mencapai hasil yang maksimal serta medapatkan keunggulan-keunggulan diatas, bukan hanya jenis printer sublimasi-nya yang harus berkualitas baik, namun transfer paper yang digunakan juga harus memiliki kualitas yang baik. Jika kualitas transfer paper tidak baik, maka tinta akan terlalu banyak terserap pada transfer paper dan cetakan di kain justru pudar. Atau, bisa juga design-nya jadi berantakan karena transfer paper-nya tidak bisa "menampung" tinta hasil cetak.

Selain kualitas, Anda juga harus memilih gramasi atau berat, juga ukuran lebar transfer paper yang tepat. Ya, sama seperti kertas HVS yang biasa kita gunakan untuk mencetak berbagai dokumen, transfer paper pun memiliki berbagai gramasi dan ukuran. Pertimbangannya bisa dari segi design yang akan dicetak, juga ukuran kain dan mesin roll heater yang digunakan.

Baca juga: Apakah Bisa Cetak Langsung di Bahan Polyester?

Jadi Transfer Paper Apa yang Baiknya Saya Gunakan?

Nah, Laysander menyediakan berbagai jenis gramasi dan ukuran lebar transfer paper lho! Beberapa ukuran yang dapat dipilih diantaranya : 50, 70, dan 100 gram untuk gramasi, dan A4, A3, juga roll berbagai ukuran untuk lebarnya. Mulai dari 1,2 x 100m, 1,5 x 150m, sampai 1,8 x 100m, terdapat sampai 15 pilihan ukuran transfer paper yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Kami sarankan, jika Sahabat Laysander ingin mencetak full warna atau mem-block seluruh bagian kain, maka jangan gunakan ukuran gramasi yang terlalu tipis ya. Karena hal ini dapat berakibat tinta menjadi jiplak atau belepotan saat di kain.

Transfer paper 100 gram kain 1

Selain itu, Sahabat Laysander juga perlu memperhatikan ukuran trasnfer paper yang digunakan. Karena ukuran yang kurang tepat justru akan berakibat menambah cost yang tidak diperlukan saat mencetak. Misalnya kebutuhannya untuk produksi massal hijab persegi 1 x 1m, tapi Anda menggunakan transfer paper dengan lebar 1,2m. Tentu sisa 20cm itu akan menjadi "masalah" kalau terus demikian.

Sebagai penunjang mesin printing kain berkualitas terbaik, Laysander siap menyediakanTexco Transfer Paper dengan kualitas terbaik yang bisa Anda pilih. Jadi, Sahabat Laysander dapat memiliki kualitas hasil cetak yang maksimal dengan menggunakan transfer paper yang tepat dari Laysander! Untuk pertanyaan lebih lanjut, konsultasikan kebutuhan transfer paper untuk usaha printing kain Anda bersama Laysander, ya.

Baca juga: Nilai Produksi Naik, Lengkapi Printing Kain Dengan Laser Cutting